Hari ke-25 Puasa Ramadhan, DPW Srikandi PP Kaltim Kembali Santuni Anak Yatim

Liputan106 views

Srikandipp.com –  Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Kalimantan Timur  Srikandi Pemuda Pancaila (PP) kembali mengadakan santunan kepada 20 anak Yatim bertempat di kantor Sekretariat Srikandi PP Kaltim, Kamis (04/04/2024).

Kegiatan yang digagas oleh Ketua DPW Srikandi Pemuda Pancasila Rini beserta jajaran ini merupakan  kegiatan kedua. Sebelumnya  DPW Srikandi PP Kaltim juga melakukan giat berbagi Takjil gratis untuk berbuka puasa kepada pengguna jalan seperti sopir, tukang ojek, maupun masyarakat umum lainnya.

Selain membagikan santunan kepada anak yatim, kegiatan kali ini juga memberikan bingkisan kepada anggota keluarga besar DPW Srikandi PP Kaltim, hal tersebut dimaksudkan agar semua bisa merayakan kebahagiaan dan keberkahan di bulan ramadhan yang ke 25 ini. [Red]

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *