Lisda Hendrajoni Raih 94.553 Suara di Dapil Sumbar I, Dipastikan Lolos ke Senayan

srikandipp.com – Lisda Hendrajoni adalah politikus Indonesia dari Partai NasDem yang menjabat sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR-RI) periode 2019–2024 sejak 1 Oktober 2019.

Selain itu, ia juga merupakan Ketua Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (IPEMI) Sumatera Barat periode 2021–2026.

Lisda adalah istri dari Hendrajoni, Bupati Pesisir Selatan, Sumatera Barat periode 2016–2021. Selagi mendampingi suaminya, ia aktif menjabat sebagai Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Pesisir Selatan.

Nama Lisda Hendrajoni sangat familiar bagi masyarakat Sumatera Barat (Sumbar), terutama di Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel). Kandidat doktor yang ramah ini dikenal sebagai perempuan cerdas, multitalenta yang mampu berbaur dengan semua kalangan. Kepeduliannya yang tinggi terhadap kaum papa terlihat dari berbagai aktivitas sosial yang dilakoninya dengan memberikan santunan, bantuan fasilitas serta akses ekonomi, kesehatan dan pendidikan.

Bermodalkan kreativitas dan integritas, mantan pramugari pesawat kepresidenan itu memberdayakan jaringannya yang luas agar ikut berpartisipasi, baik orang per orang maupun kelompok/komunitas dan organisasi. Misalnya Saleema Foundation. NGO yang bermarkas di London, Inggris, tersebut tercatat telah membedah 100 RTLH dan berpartisipasi dalam kegiatan pengentasan gizi buruk di Pessel.

Selama menjadi anggota DPR RI Lisda Hendrajoni konsen memperjuangkan hak-hak orang miskin dan kaum perempuan dengan menelurkan berbagai program. Akibat konsistensinya perjuangannya itu, Ia dinobatkan sebagai politisi yang berpihak pada rakyat miskin oleh Harian Pagi Padang Ekspres, harian terkemuka di Sumbar.

Lisda Hendrajoni saat ini berada di Komisi X DPR RI yang membidangi masalah pendidikan, pariwisata, pemuda dan olahraga. Sebelumnya Lisda mendapat penugasan di Komisi VIII yang mengurus masalah kesejahteraan dan sosial. Disamping itu, Lisda juga merupakan anggota Badan Legislasi (Baleg).

Pengabdian, perhatian, kepedulian dan konsistensi perjuangan mengantar wanita cantik berlesung pipi itu meraih penghargaan Satya Lencana Kebaktian Sosial dari Presiden Joko Widodo. Hal itu juga menjadi penyemangat Bunda Lisda dalam memenangkan hati pemilih di Dapil Sumbar 1 pada Pileg 2019. Pilihan wanita tangguh itu bergabung dengan NasDem berdasarkan pada keyakinan bahwa partai yang mengusung spirit ‘restorasi’ ini mempunyai platform yang tepat menjawab persoalan-persoalan elementer bangsa untuk menjadikan Indonesia lebih maju.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *